Menyantap kopi dipinggir sungai sambil menikmati keindahan alam
terlihat beberapa pemuda sedang asyik meminum kopi di tepi sungai dengan view yang tak biasa, Lestari coffee menawarkan kopi dengan rasa yg bisa dinikmati dengan teman. Aroma harum dari kopi yang digiling dari dalam kedai kopi itu sangat khas. Lestari coffe terlatak di desa ketileng singolelo, kecamatan welahan kabupaten jepara.
Mempunyai letak yang tak biasa, Nugroho membuka kedai kopi dengan nama lestari coffee brewers sejak 2019. Kedai yang berada di bantaran tanggul sungai welahan dengan view bendungan itu memiliki daya tarik tersendiri dikalangan pecinta kopi.
“dulu pernah kerja sebagai barista di salah satu coffee shop melatarbelakangi saya untuk merintis usaha sendiri. Apa yang dari dulu saya tekuni sampai sekarang masih saya pelajari dan saya suka dengan hal tersebut mendorong untuk merintis usaha ini” ujarnya.
Ia tak ingin sekedar jualan saja, namun menghadirkan hubungan dangan pelanggan yang erat. hal ini membuat ciri yang khas dari kedai kopi miliknya. konsep home brewer dengan kehangatan interaksi pada pelanggan membuat mereka betah dan selalu kesini.
“disini menjual basic coffee hampir dominan semuanya kopi. Adapun menu non coffee nya sedikit. Varian disini cukup beragam mulai dari kopi arabika, espresso based dan kopi susu.” Ujarnya.
Ia menjual kopi dari mulai harga Rp.18 .000 ribu sampai Rp.25.000 ribu, dengan menu andalanya kopi susu lestari yang paling laris manis. Selain menjual secara langsung, ia menyediakan di grab food guna memberikan pelayanan onlinenya. Adapun untuk melihat aktivitas sehari hari ia sering mengunggah postingan di akun intagramnya yaitu lestari coffee brewers.
“dalam sehari kurang lebih bisa menjual 40 cup. untuk paling banyak sehari pernah sampai 100 cup lebih. Tergantung kondisi cuaca karena mengingat kapasitas kedai yang tebatas” tambahnya.
Harapan Nugroho, terbuka terhadap teman teman untuk lebih mengenal kopi dan belajar tentang kopi. ingin memberikan lowongan pekerjaan untuk orang orang yang ingin berkecimpung di perkopian. Serta mengenalkan kopi kepadai masyarakat sekitar.
Komentar
Posting Komentar